NU Bontang

Bontang Kitab Kuning Fans Club


Bontang- BKKFC (Bontang Kitab Kuning Fans Club) mengadakan kegiatan kajian kitab kuning rutin setiap hari Ahad, Senin, Selasa dan Rabu, yang dimulai sejak Pukul 21.45 WITA hingga selesai, bertempat di Pondok Pesantern Al Ma'rifah, Jl. Paprika I, Gunung Elai Kota Bontang. Adapun kitab yang dikaji diantaranya:

  1. Ahad, Kitab Alfiyah (Nahwu Shorrof), dan Kitab Syarah Hadist Arbain
  2. Senin, Kitab Al Adzkar Imam Nawawi, dan Kitab Kifayatul Atqiya (Akhlaq)
  3. Selasa, Kitab Fathul Qorib (Fiqih), dan Kitab Tuhfatul Murid (Tauhid)
  4. Rabu, Tafsir Jalalain dan Kitab Al Asybah wan Nazho'ir (Fiih dan Ushul Fiqih)
Kegitan ini terbuka untuk umum, masyarakat Kota Bontang dan sekitarnya. Silahkan datang langsung untuk mengikuti kajian ini. Kajian ini sangat bermanfaat guna menambah ilmu Agama Islam dengan sanad keilmuan yang shoheh dan jelas, tutur Guru Achmad Riwayadi, S.Pd Ketua Bontang Kitab Kuning Fans Club.

2 تعليقات

  1. Mengapa waktunya terlalu larut malam Kiyai?

    ردحذف
  2. mohon maaf, karena sebelumnya masih mengisi pengajian di tempat lain. terima kasi

    ردحذف

إرسال تعليق

أحدث أقدم