NU Bontang

Khotmil Qur'an PC Muslimat NU Kota Bontang yang kedua


BONTANG - pengurus cabang Muslimat NU kota Bontang rutin menyelenggarakan acara khataman Alquran pada bulan Romadhon dua kali dalam seminggu.

Pada hari ini Ahad 12 Mei 2019 berlangsung hataman yang kedua di bulan Ramadan bertempat di di mushola Al Mujahidin Jalan Banjarmasin RT 21 kelurahan telihan kecamatan Bontang Barat Kota Bontang Kalimantan Timur.

Sekitar jam 9 Hingga jam 10 , Seluruh anggota Muslimat NU dari PAC Bontang Utara Bontang Selatan dan Bontang Barat khatam Al Quran 30 Juz.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas ibadah di bulan Romadhon dan memperkuat Ukhuwah antar ibu-ibu Muslimat NU Kota Bontang.

Sekitar jam 10 hataman Al Quran 30 juz selesai dilanjutkan dengan sambutan Ketua Muslimat NU Kota Bontang Ibu Hajjah Kamiati, M.Pd. Dalam sambutannya Ibu Kamiati sangat mengapresiasi dan mendukung penuh kegiatan ini serta mengajak masyarakat Kota Bontang untuk senantiasa menyempatkan diri untuk membaca ayat suci Al Quran dan kalau mampu dapat hantaman Alquran.

Selanjutnya disampaikan tausiah agama Islam oleh Al Mukarom Ustad Achmad Riwayadi S.Pd dari Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama Kota Bontang. Materi yang disampaikan yaitu kebahagiaan dan Cara Mensyukurinya.

Alhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan baik. Semoga membawa manfaat dan barokah bagi kita semuanya. Semoga apa yang dilakukan menjadi amal sholeh yang pahalanya diterima oleh Allah Subhanahu Wa ta'ala.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama