Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Bontang merealisasikan Rapid Test Tanpa Biaya (Gratis) terhadap 193 santri yang ingin balik ke pondok pesantren, data ini didapatkan dari Sekretaris PCNU Kota Bontang H. Sunanto, Rapid Test ini dilakukan di LABKESDA (Laboraturium Kesehatan Daerah Kota Bontang) tepatnya di kelurahan Api-api Kecamatan Bontang Utara,.
Saat Ditemui secara terpisah Ketua PCNU Kota Bontang H. Kamilan membenarkan hal tersebut. "Ini semua terjadi karena adanya mediasi komunikasi yang baik dari kita Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Bontang dengan Pemerintah Kota Bontang, harapannya kedepan hubungan ini makin intens dan makin baik. Puangkasnya..
Dari total 193 santri yang terdata untuk mengikuti Rapid Test Gratis, 109 diantaranya belum melakukan Rapid Tes dikarenakan masih menunggu info jadwal dari asal pondok pesantren masing-masing karena beberapa pondok masih blum membolehkan santrinya untuk kembali..
Randa (LDNU)
NU Bontang HEKER
BalasHapusCYBER NU HEKER
Posting Komentar