Kegiatan Lailatul Ijtima' Pengurus Ranting NU Api-api (Photo Sr)
Pengurus Ranting NU Api-api menggelar kembali rutinan Lailatul Ijtima'. Kegiatan yang di laksanakan oleh Ranting NU Kelurahan Api-api yang juga bekerja sama dengan, Lesbumi PCNU Bontang, serta Takmir Masjid, Rabu 08 Juni 2022 Tepatnya di Masjid Al Mukarromah Kel. Api-api Kecamatan Bontang Utara berjalan dengan lancar.
Ketua Tanfidziyah Pengurus Ranting NU Api-api (Ahmad Kasyadi) setelah di temui team cyber mengatakan Lailatul Ijtima, Bagi Orang NU adalah menyelenggarakan Pembukaan pertemuan di setiap bulan. Pertemuan itu dinamakan Lailatul Ijtima’. Lailah artinya malam dan ijtima’ artinya pertemuan. Artinya sebuah ”pertemuan malam” yang diselenggarakan di setiap bulannya. Begitu juga yang kami laksanakan pada malam ini, Ketua Tanfidziyah PRNU Api-api juga menghimbau serta mengajak untuk para jamaah terutama jama'ah Nahdliyin agar bisa ikut Hadir dan mengikuti rangkain kegiatan salah satunya Pembacaan Istighosah dan Pembacaan kitab Al Muqtathofat.
Pengurus Takmir Masjid Al Mukarromah Dalam sambutan berterima kasih kepada para Kyai-kyai , Ustd dan Jamaah yang telah hadir ikut meramaikan kegiatan ini. Ketua takmir juga memohon maaf jika dalam penyambutan ada yang kurang dan salah. Beliau berharap kegiatan ini bisa di laksanakan kembali di masjid ini nantinya. Pungkas Ketua Takmir Masjid Al Mukarromah Kel. Api-api.
Ir. H. Kamilan Ketua Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kota Bontang turut hadir dalam sambutannya menambahkan mengapresiasi kepada Pengurus Ranting NU Api-api atas semangat dalam menjalankan program-programnya, PCNU berharap kegiatan ini terus kita jaga, lailatul ijtima' selain ngaji kitab bisa juga dengan diskusi atau dialog permasalahan-msalahan yang ada di lingkungan kita.
Selain Api-api ada berbarapa ranting yang sedang berjalan kami berharap semua ranting bisa berjalan dan aktif dalam melaksanakan kegiatan terutama mensyiarkan Dan menjaga amaliyah dan tradisi-tradisi kita.
Untuk di ketahui Kegiatan yang di mulai dengan Pembacaan Istighotsah oleh Gus Amin dan serta Pembacaan kitab al Muqtathofat oleh Gus Latif tentang pembahasan pentingnya bertawasul para jamaah sangat kyusuk dan hikmat dalam mengikuti nya.
Dalam hal ini di hadiri juga Rois Syuriah KH. Mulkan Adzima sebagai pemberi motivasi kemudian penutup kegiatan dengan Doa.
Tim@(Cyber LDNU)
Posting Komentar