NU Bontang

Berangkat Dari Zona Utara Sahabat Zainul Arifin, Siap Pimpin Gerakan Pemuda Ansor Kalimantan Timur

 


Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor) Kutai Timur (Kutim), Sahabat Zainul Arifin, bersiap untuk mengemban tanggung jawab yang lebih besar. Dalam upaya memperkuat dan menggerakkan organisasi di tingkat lebih tinggi, Zainul Arifin Siap  memimpin Gerakan Pemuda Ansor Kalimantan Timur.


Dengan latar belakang pengalaman yang solid dan dedikasi yang tak terbantahkan terhadap pengembangan masyarakat, Pengkaderan, dan Program-program yang nyata Sahabat Zainul Arifin dianggap sebagai pemimpin yang tepat untuk membawa misi dan visi GP Ansor di wilayah tersebut ke tingkat yang lebih tinggi.


Konferensi Wilayah ini diharapkan akan menjadi momentum penting untuk menyatukan langkah dan memperkuat kolaborasi antara cabang-cabang GP Ansor di Kalimantan Timur. Selain itu, konferensi ini juga diharapkan dapat menjadi wadah untuk merumuskan strategi dan program kerja yang lebih efektif dalam mendukung pembangunan dan pemberdayaan masyarakat nantinya.

Photo Sahabat Zainul Arifin Bersama Ketua Pimpinan Pusat Gp Ansor Addin Jauharudin


Dalam menyongsong masa depan yang penuh tantangan, Sahabat Zainul Arifin siap untuk menghadapi berbagai dinamika dan perubahan yang ada. Semangat untuk terus berkontribusi bagi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat menjadi komitmen utama yang dipegang teguh.


Ditemui secara langsung oleh tim redaktur Ketua Pimpinan Cabang Gp Ansor Kota Bontang Achmad Cholid  Mengatakan, "cukup pantas sahabat Zainul dengan pengalaman yang Sudah dimiliki selama ini untuk membawa kapal berlayar di benua etam untuk melanjutkan kepemimpinan sahabat Ketua H. Fajri alfarobi yang selama saat ini, sangat baik membawa kapal berlayar ke Dermaga kebesaran ansor kalimantan Timur". ungkapanya


Dengan dukungan dari seluruh elemen Pimpinan Cabang Gp Ansor Se-Kaltim, nantinya diharapkan Sahabat Zainul Arifin akan menjadi tonggak bersejarah dalam perjalanan organisasi ini menuju perubahan positif dan kesejahteraan bagi semua.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama