WWW.NUBONTANG.OR.ID - Bawaslu fasilitasi pengawasan penyelenggaraan tahapan Pemilu bersama tokoh agama se kota Bontang pada pemilu tahun 2024.
Kegiatan ini dilakanakan di salah satu hotel ternama di Kota Bontang yaitu Hotel Bintang Sintuk.
Peserta yang hadir dalam kegiatan ini adalah tokoh-tokoh lintas agama yang ada di Kota Bontang.
Tokoh-tokoh dari NU juga menghadiri agenda penting ini, diantaranya Ketua PCNU Kota Bontang yaitu Kyai Haji Insinyur Kamilan, Ketua LDNU Kota Bontang Kyai Haji Achmad Bukhori Nurhadi, Lc. Ketua Gerakan Pemuda Ansor Kota Bontang saudara Achmad Cholid, Ketua Lazisnu Kota Bontang Kyai Haji Ahmad Fathoni, Ketua IPNU rekan Cholil Muchtar dan IPPNU Kota Bontang rekanita Nurul Sani.
Dalam sambutannya Bawaslu diwakili oleh Bapak Nasrullah, S.Pd Anggota Bawaslu Kota Bontang yang sekaligus membuka acara, dalam penyampaiannya beliau berharap agar tahapan pelaksanaan pemilu kota bontang tahun 2024 berlangsung dengan lancar, tertib, aman dan damai.
Pada kegiatan ini sebagai narasumber utama yaitu KH. Mulkan Adzima selaku Rois Syuriah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Bontang. dan pendeta Hendrik.
KH. Mulkan Adzima beliau menyampaikan bahwa Demokrasi dan Pemilu di Indonesia sudah dalam perspektif syariat Islam. Artinya demokrasi dan pemilu yang ada NKRI tidak bertentangan dengan syariat Islam. Pada pelaksanaan pemilu selalu ada potensi konflik didalamnya dan hal itu harus dicegah sedini mungkin yang dimulai dari tokoh agama. Kesuksesan pemilu adalah kesuksesan umat beragama utama umat Islam dan rakyat Indonesia. Pemilu yang damai menjadi wajah umat Islam yang rahmatan lil alamin dari rakyat Indonesia.
إرسال تعليق