Nubontang.or.id || Koperasi Annisa Muslimat Nahdlatul Ulama Kota Bontang Ahad 25 Juni 2023 mengadakan Rapat Anggota Tahunan ke-VI lI untuk semua anggota yg tergabung di Koperasi An-Nisa, bertempat di Aula Gedung PCNU kota bontang Jl. Pattimura Kelurahan RT.32 No.50 Api-api Bontang Kalimantan Timur
Dengan Mengusung Tema "Memperkuat Sistem Tanggung Renteng serta membangun koperasi yg tangguh dan mandiri " Koperasi Annisa muslimat NU Bersinergi juga dengan Dinas kesehatan kota Bontang, dengan melakukan cek kesehatan Gratis, dengan Guna Sehat Badannya dan Sehat Koperasinya.
Dalam RAT Ke-VII dilakukan juga pengukuhan Pengurus Koperasi Annisa Muslimat NU tahun 2022- 2025.
dengan jargon yang sebelumnya Koperasi Annisa Muslimat NU selalu menonjolkan bahwasannya tidak pernah telat mengadakan Rapat Anggota tahunan serta itu tingkat Nol kemacetan. tuturnya (Dra. Dwi Sri Rahayu) ketua koprasi Annisa Muslimat NU
Dalam sambutannya Ketua PC Muslimat NU Kota Bontang Hj. Kamiyati S.Ag,MM mengatakan bangga sekali dengan koperasi An Nisa yang berada di bawah naungan PC Muslimat NU Kota Bontang melaksanakan RAT (Rapat Anggota Tahunan) dengan tepat waktu dan diharapkan adanya RAT ini bisa menghasilkan keputusan-keputusan yang terbaik. Satu persoalan penting untuk tetep berjalannya koperasi ini adalah mempersiapkan generasi penerus untuk melanjutkan tongkat Estafet kepemimpinan masa yang akan datang'. Tambah Beliau.
Antusias yang luar biasa dari anggota koperasi untuk mengikuti Rapat Anggota Tahunan Ke-VI, tercatat lebih dari 100 orang anggota yang hadir pada acara yang diselenggarakan ahad pagi hingga siang hari.
hadir juga Anggota dewan komisi 2 kota bontang H. Sumaryono yang membidangi umkm dan koperasi, Beliau juga memapresiasi koprasi annisa muslimat NU yang mana mempunyai nilai kemacetan nol persen di setiap tahunnya.
Selain itu Mewakili dari Pemerintahan Kadiskoprasi UMKM kota Bontang, yang kali ini memberikan penghargaan kepada Koprasi Annisa Muslimat NU sekaligus melakukan pengukuhan terhadap pengurus.
إرسال تعليق