Peringatan Satu Abad Syaikhona Muhammad Kholil: Seminar Memorial "Meniti Jejak, Menata Pijak" Hadirkan Tokoh Nasional



Bangkalan — Dalam rangka memperingati 100 tahun wafatnya ulama kharismatik Nusantara, Syaikhona Muhammad Kholil, akan digelar Seminar Memorial Satu Abad Syaikhona Muhammad Kholil dengan tema "Meniti Jejak, Menata Pijak". Acara ini akan berlangsung pada Jumat, 11 April 2025, pukul 13.00 – 16.00 WIB, bertempat di Komplek Maqbaroh Syaikhona Muhammad Kholil, Martajasah, Bangkalan.


Seminar ini menghadirkan sejumlah tokoh nasional dari berbagai latar belakang keilmuan dan kebudayaan, antara lain:


  • Dr. (HC) KH. Zulfa Musthofa – Wakil Ketua Umum PBNU
  • KH. D. Zawawi Imron – Budayawan Nasional
  • Fauzan Alfas – Sejarawan
  • Moderator: Dr. Fera Andriani Djakfar – Rektor IAI Syaikhona Muhammad Kholil


Melalui seminar ini, panitia berharap generasi muda dapat mengenal lebih dekat warisan keilmuan dan perjuangan Syaikhona Muhammad Kholil, sekaligus meneladani nilai-nilai keteladanan beliau dalam membangun peradaban umat.


Acara ini terbuka untuk umum dan diharapkan menjadi momentum refleksi dan apresiasi terhadap kontribusi besar Syaikhona Kholil dalam sejarah Islam di Indonesia, khususnya dalam mencetak kader-kader ulama besar dan berdirinya Nahdlatul Ulama.


Untuk informasi lebih lanjut, masyarakat dapat menghubungi panitia melalui narahubung: 0853-1496-8899 (Moh. Ainur Ridho, M.Hum).

Post a Comment

أحدث أقدم